1. Rony Agustinus
Kehebatan An di nomor tunggal putri tak terlepas dari tangan dingin pelatih asal Indonesia ini. Rony bukan sosok yang asing dengan BAM, karena pernah menjadi pelatih di sana pada 2013-2019.
Maka dari itu, pelatih asal Indonesia ini cocok untuk menangani Lee Zii Jia dan kawan-kawan. Polesan Rony bisa jadi membuat kiprah tunggal putra Malaysia lebih mengilap.
Patut dinanti apakah Rony jadi comeback ke BAM atau tidak. Kemungkinan itu cukup terbuka mengingat saling bajak pelatih bukan hal mustahil di dunia bulu tangkis.
Itu tadi dua pelatih Indonesia yang berpotensi gantikan Hendrawan di Pelatnas Malaysia. Semoga informasi ini berguna untuk pembaca sekalian.
(Wikanto Arungbudoyo)