Gelar Kejuaraan Nasional U-18, PB Pertacami: Persiapan Hadapi GAMMA World MMA Championship 2024

, Jurnalis
Jum'at 10 Mei 2024 20:09 WIB
PB Pertacami Gelar Kejuaraan Nasional MMA U-18 2024. (Foto: Andika Rachmansyah/MPI)
Share :

“Kejuaraan ini menjadi wadah bagi kami untuk memperkuat komitmen sebagai anggota Komite Olimpiade Indonesia (KOl). Sebagai satu-satunya induk organisasi bela diri campuran (MMA) yang diakui oleh dan merupakan anggota KOl, PB. Pertacami berkomitmen untuk mengangkat martabat olahraga bela diri campuran di tingkat nasional dan internasional,” ujar Tommy.

“Kejuaraan Nasional U-18 ini merupakan bagian dari perjalanan panjang menuju pembuktian potensi atlet junior Indonesia di tingkat olimpiade. Besar harapan kami, dapat terus mewadahi seluruh atlet-atlet bela diri campuran (MMA) amatir ke ajang-ajang olimpiade,” tambahnya.

Adapun Ketum KOI, Raja Sapta Oktohari memberikan apresiasi kepada PB Pertacami yang untuk pertama kalinya menggelar Kejuaraan Nasional MMA U-18. Pria yang akrab disapa Okto itu menyampaikan bahwa ini menjadi bukti eksistensi dari seni bela diri campuran.

“Ini menunjukkan bahwa seni bela diri campuran (MMA) semakin diakui dan diapresiasi sebagai bagian integral dari dunia olahraga Indonesia, dan kami sangat antusias dalam mendukung perkembangannya,” papar Okto.

Tak ayal jika PB Pertacami mulai bergeliat dengan menggelar Kejurnas MMA U-18 yang pertama ini. Pasalnya ajang ini sekaligus mematangkan persiapan mereka dan para atlet Tanah Air untuk menatap GAMMA World MMA Championship 2024 yang akan berlangsung di Indonesia 6-15 Desember mendatang.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya