Hasil All England 2024: Rehan/Lisa Kalah dari Ganda Hong Kong di Babak Pertama

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Selasa 12 Maret 2024 22:00 WIB
Rehan/Lisa tersingkir di babak pertama All England 2024 (Foto: PBSI)
Share :

BIRMINGHAM - Hasil negatif didapat pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati di ajang All England 2024. Rehan/Lisa gugur di babak pertama usai kalah dari ganda Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying.

Bermain di Utilita Arena, Selasa (12/3/2024) malam WIB, Rehan/Lisa kalah usai bermain tiga game, tiga gim dengan skor 14-21, 21-19, dan 18-21. Pasangan Indonesia langsung mendapat tekanan dan tertinggal 2-5 di awal gim pertama. Alih-alih membalikan keadaan, pasangan nomor 16 dunia itu kembali tertinggal cukup jauh 6-10.

Alhasil, Tang/Tse pun berhasil unggul di interval gim pertama dengan skor 11-6 atas Rehan/Lisa. Usai interval, ganda campuran andalan Indonesia itu terus berusaha mengejar ketertinggalan menjadi 11-14.

Namun setelah itu, mereka harus tertinggal jauh dari Tang/Tse dengan skor 13-19. Hasilnya, Rehan/Lisa pun kalah dari pasangan Hong Kong di gim pertama dengan skor 14-21.

Pada gim kedua, terlihat kedua pasangan bermain cukup sengit diiringi dengan skor imbang 5-5. Kejar-kejaran angka terus tersaji sampai akhirnya Rehan/Lisa mampu unggul 9-8 atas Tang/Tse.

Rehan/Lisa mampu unggul di interval gim kedua dengan skor tipis 11-10. Usai interval, laga berjalan kembali sengit. Pasalnya, Tang/Tse terus mencari celah untuk memperkecil ketertinggalannya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya