Jadwal Timnas Voli Indonesia vs Fillipina di Asian Games 2023 Hari Ini: Menang 3-0, Indonesia?

Maulana Yusuf, Jurnalis
Selasa 19 September 2023 09:36 WIB
Timnas Voli Indonesia ditantang Filipina di Asian Games 2023 (Foto: PBVSI)
Share :

JADWAL Timnas Voli Indonesia vs Fillipina di Asian Games 2023 hari ini akan diulas Okezone. Pertandingan pertama Pool F cabang olahraga voli putra indoor Asian Games 2023 ini bakal berlangsung di Deqing Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China, Selasa (19/9/2023) pukul 18.00 WIB.

Seperti diketahui, Timnas Voli Indonesia tergabung di Grup F bersama Jepang, Filipina, dan Afghanistan di Asian Games 2023. Tim asuhan Jeff Jiang Jie itu bakal unjuk gigi di Deqing Sports Centre Gymnasium, China, selama babak penyisihan grup Asian Games 2022.

Pada laga pertamanya di Pool F, Timnas Voli Indonesia akan menantang tim sesame Asia Tenggara yakni. Sesuai jadwal, Timnas Voli Indonesia vs Fillipina di Asian Games 2023 ini bakal digelar Deqing Sports Centre Gymnasium, Hangzhou, China, Selasa (19/9/2023) pukul 18.00 WIB.

Menariknya, Timnas Voli Indonesia memiliki rekor pertemuan yang cukup positif saat menghadapi Filipina di beberapa laga terakhir. Tercatat, dalam dua pertandingan di SEA V League 2023, Timnas Voli Indonesia dua kali menang atas Filipina dengan skor identik 3-0.

Berkaca dari dua pertemuan di atas, apakah Timnas Voli Indonesia kembali menang atas Filipina dengan skor telak 3-0? Di atas kertas, Farhan Halim dkk jelas lebih diunggulkan ketimbang Filipina. Namun, mereka haram meremehkan lawannya itu.

Aapalagi, pertandingan pertama Pool F terebut sangat krusial bagi Timnas Voli Indonesia untuk menjaga asa lolos ke babak selanjutnya. Selain itu, kemenangan bisa jadi modal penting bagi Tim Merah Putih untuk laga berikutnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya