MONACO - Johann Zarco sangat percaya diri mampu membuat motor Honda RC213V kompetitif lagi sehingga Marc Marquez mampu meraih kemenangan. Ia akan bangga jika bisa melakukan hal tersebut.
Seperti diketahui, Zarco resmi bergabung dengan LCR Honda pada MotoGP 2024. Pria asal Prancis itu punya segudang pengalaman dengan pabrikan-pabrikan yang ada di MotoGP. Ia tercatat pernah membesut motor Yamaha, KTM, dan yang terbaru Ducati.
Kemampuan Zarco dalam memberi umpan balik untuk pengembangan motor tentu sangat berguna mengembangkan RC213V yang kepayahan dalam beberapa musim terakhir. Hal itu dipandang akan menguntungkan Marquez.
Zarco sendiri tidak sabar untuk melihat perubahan yang akan dilakukan Honda saat dirinya berseragam tim LCR tahun depan. Ia yakin pabrikan berlogo sayap itu punya sumber daya yang dibutuhkan untuk kembali kompetitif.
"Kita semua tahu Honda memiliki kekuatan untuk melakukan investasi jika mereka ingin mencari solusi yang baik," ucap Zarco, dilansir dari Crash, Selasa (29/8/2023).
"Saya akan merasa sangat bangga jika bisa mencari cara (untuk berkembang) bersama mereka," tambah pembalap berusia 33 tahun tersebut.
Lebih lanjut, Zarco percaya jika Honda mampu meningkatkan kekuatan motornya untuk musim depan, para pembalap di tim tersebut akan terkena dampak luar biasa. Ia pun yakin Marquez bisa kembali memenangi balapan, yang terakhir kali dilakukan pada 2021.
"Saya percaya salah satu yang bisa memenangi balapan setelah motor Honda berkembang lebih baik lagi ialah Marc (Marquez) karena dia masih menjadi pembalap yang luar biasa saat dirinya sedang dalam kondisi yang baik," kata Zarco.
Masa depan Marquez bersama Honda juga masih menjadi tanda tanya. Pasalnya, beredar rumor The Baby Alien tengah mempertimbangkan hengkang dari pabrikan asal Jepang tersebut.
(Ramdani Bur)