MESKI sempat menjadi musuh, ada 2 pebulu tangkis legenda Indonesia yang dikagumi Lin Dan. Pemain berjuluk Super Dan ini merupakan salah satu pemain paling ikonik dan dihormati dalam sejarah bulu tangkis.
Pasalnya, wakil China ini telah mengoleksi banyak gelar bergengsi dari turnamen internasional. Seperti dua kali juara Olimpiade, lima kali Kejuaraan Dunia, dan enam kali juara All England. Tak heran jika ia memiliki banyak persaingan hebat dengan pemain bulu tangkis lain, termasuk pemain dari Indonesia.
Kendati pernah merasakan persaingan yang sangat ketat di atas lapangan, namun melalui wawancara bersama situs olahraga asal India, Femina, terungkap ada 2 pebulu tangkis legenda Indonesia yang dikagumi Lin Dan.
Dua pemain bulu tangkis yang dimaksud oleh legenda bulu tangkis China tersebut adalah Taufik Hidayat dan Hendrawan. Kedua nama tersebut merupakan wakil tunggal putra Indonesia yang sukses mengharumkan nama Tanah Air.
Saat masih sama-sama aktif sebagai pemain, Lin Dan dan Taufik Hidayat diketahui pernah berhadapan sebanyak 17 pertemuan. Lin Dan memenangkan 13 pertemuan serta kehilangan 4 pertemuan.
Kendati demikian, Lin Dan tetap mengagumi sosok Taufik Hidayat karena menurutnya peraih medali emas Olimpiade Athena 2004 tersebut sangat berbakat.