Berbeda dengan Timnas Voli Putra Indonesia, Thailand sempat menelan kekalahan di fase grup. Thailand kalah telak tiga set langsung dari Korea Selatan dengan skor 20-25, 15-25, dan 23-25. Namun, Thailand kemudian bisa mengalahkan Arab Saudi 3-0 dengan skor 25-20, 25-16, dan 25-17.
Kemudian di babak 12 besar, Thailand sukses mengalahkan Hong Kong 3-1 dengan rincian 15-25, 25-8, 25-22, dan 25-11. Melihat statistik tim lawan di atas yang kurang begitu baik, akankah Timnas Voli Putra Indonesia lolos ke semifinal dengan mudah? Menarik dinantikan.
Jika bisa mengalahkan Thailand di perempatfinal AVC Challenge Cup 2023, Timnas Voli Putra Indonesia akan menciptakan sejarah karena baru pertama kali mencapai semifinal di ajang tersebut. Oleh karenanya, sangat disayangkan jika Anda melewatkan aksi Farhan Halim cs di laga nanti.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Voli Putra Indonesia vs Thailand di Perempatfinal AVC Challenge Cup 2023:
Kamis, 13 Juli 2023 pukul 11.30 WIB di Moji TV
(Djanti Virantika)