1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga menjadi wakil Indonesia yang lolos ke semifinal Swiss Open 2023. Apriyani/Fadia sukses lolos ke semifinal setelah mengalahkan wakil China, Li Yi Jing/Lou Xu Min di babak perempatfinal.
Bermain di St. Jakobshalle, Basel, Jumat (24/3), Apri/Fadia tampil menggila dengan memberikan tekanan kepada utusan China tersebut sejak awal pertandingan. Alhasil, wakil Indonesia itu menang dua gim langsung atas wakil China Li Yi Jing/Luo Xu Min 22-20 dan 21-15.
Perlu diketahui, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi unggulan kedua dalam persaingan gelar juara ganda putri Swiss Open 2023. Sebab itu, Apriyani/Fadia bisa dibilang calon juara Swiss Open 2023.
Pada partai semifinal Swiss Open 2023, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Apriyani Rahayu akan menghadapi wakil Jepang, Sayaka Hirota/Yuki Fukushima yang menjadi unggulan keenam. Laga tersebut bakal berlangsung pada Sabtu, 25 Maret 2023 malam WIB.
(Rivan Nasri Rachman)