Mohammad Ahsan Sukses Bikin He Bing Jiao Ngakak di Penyerahan Medali Liga Bulu Tangkis China 2023

Dimas Khaidar, Jurnalis
Rabu 22 Februari 2023 07:43 WIB
Mohammad Ahsan bikin He Bing Jiao ngakak di penyerahan medali Liga Bulu Tangkis China 2023 (Foto: Instagram/king.chayra)
Share :

PEBULU tangkis Indonesia, Mohammad Ahsan sukses bikin He Bing Jiao ngakak di penyerahan medali Liga Bulu Tangkis China 2023. Dalam momen tersebut, Ahsan tampak mengucapkan sesuatu yang membuat He Bing Jiao tak bisa menahan tawa.

Sebagaimana diketahui, Mohammad Ahsan turut ambil bagian di Liga Bulu Tangkis China 2023. Ahsan membela klub Ruichang dan bermain di dua nomor berbeda yakni ganda putra dan ganda campuran.

Pada nomor ganda putra, Ahsan bertandem dengan Li Junhui dan tampil di laga pertama Ruichang vs Xiamen pada final Liga Bulu Tangkis China 2023. Sayangnya, Ahsan/Li kalah dengan skor 0-3 (7-11, 3-11, dan 8-11).

Berikutnya, Ahsan turun pada nomor ganda campuran dan dipasangkan dengan Liu Xuanxuan. Akan tetapi, Ahsan/Liu juga kalah dengan skor 1-3 (7-11, 7-11, 11-7, dan 6-11).

Alhasil, Ruichang harus puas finis sebagai runner up di Liga Bulu Tangkis China 2023. Mereka pun memperoleh medali perunggu di ajang tersebut.

Menariknya, terdapat momen kocak pada saat penyerahan medali. Ahsan tampak membicarakan sesuatu dan sukses membuat He Bing Jiao ngakak.

Entah apa yang dibicarakan pebulu tangkis yang akrab disapa Babah itu, namun momen tersebut mampu menarik perhatian para Badminton Lovers (penggemar bulutangkis) Indonesia. Dikutip dari akun TikTok @bl_cpy48, Rabu (22/2/2023), banyak yang memberikan komentar-komentar kocak dengan menerka-nerka apa yang dikatakan Mohammad Ahsan dalam penyerahan medali tersebut.

“Babah: Ini dibagi (hadiah) kira-kira dapat berapa,” tulis @yes.

“Babah: Nih 500 ribu kalo di tempatku habis buat bayar kost sebulan,” cuit @de_chan.

“Babah ke He Bing Jiao: Ini duitnya kita bagi berapa? Banyakan banget soalnya,” komen @DianaNovita.

(Dimas Khaidar)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya