"Mengapa saya harus gugup? Saya sudah memberi tahu tim saya, penggemar saya, dan teman-teman saya bahwa saya akan tampil all-in dalam balapan," ujar Quartararo, dikutip dari Motosan, Sabtu (5/11/2022).
Meski begitu, Quartararo mengaku tak peduli apapun hasilnya di balapan pamungkas nanti. Terlebih, ia dan timnya akan tetap merayakannya seusai balapan tersebut. Namun, ia juga bukan berarti tanpa kerja keras
"Apapun yang terjadi, kita akan bersenang-senang di Minggu malam. Tapi tentu saja aku tidak akan pulang tanpa berusaha," tegasnya.
(Reinaldy Darius)