Sedang Rehat, Carlos Alcaraz Ungkap Targetnya pada Akhir Tahun 2022

Cikal Bintang, Jurnalis
Selasa 20 September 2022 15:25 WIB
Carlos Alcaraz berharap masih menjadi petenis terbaik dunia di akhir tahun (Foto: REUTERS)
Share :

SEDANG rehat, Carlos Alcaraz ungkap targetnya pada akhir taun 2022. Petenis asal Spanyol itu berharap bisa tetap mempertahankan diri sebagai tunggal putra nomor 1 dunia hingga akhir tahun.

Carlos Alcaraz merebut status petenis nomor satu dunia setelah merengkuh lima gelar di tahun 2022 ini. Salah satu di antaranya adalah keberhasilan menjuarai Grand Slam pada pentas US Open 2022 di bulan September 2022 ini.

Alcaraz berhasil mendapatkan gelar tersebut setelah mengalahkan Casper Ruud (Norwegia), di Arthur Ashe Stadium, Amerika Serikat pada 12 September 2022 lalu. Kini, Alcaraz tengah rehat sejenak setelah menjalani musim yang cukup padat.

Petenis berusia 19 tahun itu memanfaatkan waktu rehat dengan berkumpul bersama keluarganya. Kembali ke keluarga, Alcaraz mengaku sangat jenuh dengan padatnya turnamen tenis yang diikuti olehnya.

"Saya ingin pulang dan melihat keluarga saya lagi. Orang tua saya berada di Piala Davis, tetapi saya memikirkan hal-hal lain. Saya berharap dapat duduk bersama keluarga saya, makan bersama mereka dan berkumpul.

“Saya hampir memikirkan tenis sepanjang tahun (2022), dan ada kalanya Anda jenuh dan ingin rehat. Berkumpul bersama keluarga dan teman-teman saya (bisa) membantu,” sambungnya.

Namun, setelah menjalani jeda, Alcaraz akan kembali ke lapangan tenis untuk menjalani lima turnamen sisa yang akan diikutinya. Terdekat, Alcaraz akan bertarung di Astana Open 2022, yang akan dihelat di Kazakhstan pada 3-9 Oktober 2022. Ia pun bertekad pertahankan predikat ranking satu dunia.

“Setelah istirahat, saya akan bermain Astana, Basel (Swiss Indoors), Paris (Paris Masters), Final ATP dan Final Piala Davis. Saya akan mencoba untuk menyelesaikan musim sebagai pemain nomor satu dunia," pungkasnya.

(Andika Pratama)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya