Kevin Safaruddin Madria Bukan Pembalap Pertama Indonesia yang Meninggal Dunia karena Kecelakaan di Sirkuit

Reinaldy Darius, Jurnalis
Rabu 31 Agustus 2022 12:30 WIB
Kevin Safaruddin Madria bukan pembalap Indonesia pertama yang meninggal dunia saat balapan (Foto: Instagram/yroiofficial_factoryracing)
Share :

KEVIN Safaruddin Madria bukan pembalap pertama Indonesia yang meninggal dunia karena kecelakaan di sirkuit. Sebelumnya, ada pembalap asal Indonesia lainnya yang bernasib sama, dialah Afridza Munandar.

Dunia balap motor Indonesia dikejutkan dengan kabar meninggalnya Kevin Safaruddin Madria. Pembalap muda Tanah Air itu meninggal dunia di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, dalam seri kedua Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race 2022, Minggu 28 Agustus 2022.

Kabar meninggalnya Kevin Safaruddin Madria pun dibenarkan oleh Rachmat Alrasyid, pemilik Al Rasyid Indo Racing. Sebagai catatan, Kevin membalap untuk tim yang berada di bawa bendera YROI Official Al Rasyid Indo Racing.

“Iya betul (kabar meninggalnya Kevin Safaruddin). Mohon doanya. Saat ini kami sudah berada di rumah duka,” kata Rachmat, dikutip dari Antara pada Rabu (31/8/2022).

Nyatanya, Kevin Safaruddin Madria bukanlah pembalap asal Indonesia pertama yang kehilangan nyawanya di lintasan balap. Sebelumnya, ada Afridza Munandar yang mengalami nasib serupa.

Afridza Munandar meninggal dunia dalam balapan pertama Asia Talent Cup (ATC) yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu 2 November 2019.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya