MotoGP 2023: Pembalap Incaran LCR Honda Belum Mau Naik Kelas, Takaaki Nakagami Berpeluang Bertahan

Fitradian Dimas Kurniawan, Jurnalis
Jum'at 26 Agustus 2022 12:57 WIB
Takaaki Nakagami kala balapan di MotoGP. (Foto: Instagram/@takaakinakagami)
Share :

TOKYO Takaaki Nakagami tampaknya hampir pasti bertahan di MotoGP. Pasalnya, pembalap bidikan LCR Honda, Ai Ogura, disebut belum mau naik kelas ke MotoGP pada 2023.

Posisi Nakagami memang masih abu-abu. Pasalnya, LCR Honda masih belum membuat keputusan final terkait siapa pembalap yang akan menemani Alex Rins pada musim depan.

Sebelumnya, Rins telah resmi merapat ke tim satelit Honda itu dari Suzuki Ecstar untuk musim depan. Pembalap asal Spanyol itu menggantikan posisi Alex Marquez yang akan merapat ke Gresini Ducati.

BACA JUGA: Marc Marquez Ingin Hentikan Puasa Gelar Juara MotoGP, Honda Dapat Peringatan Keras soal Pengembangan Motor

BACA JUGA: Desak F1 Hilangkan Sprint Race, Max Verstappen: Saya Tidak Menyukainya!

Sedangkan nasib Nakagami, itu belum menemui kejelasan. Dia sempat dikabarkan bakal digantikan oleh kompatriotnya, Ai Ogura, yang pada musim ini sedang berlaga di kelas Moto2.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya