"Sayang sekali duel antara Max dan Charles berakhir sebelum waktunya. Dan yang terpenting, saya senang Leclerc baik-baik saja. Kecelakaan itu tampak jelek pada awalnya," kata Horner, dilansir dari Speedweek, Selasa (26/7/2022).
“Pada akhirnya, Max secara rutin membawa pulang kemenangan. Kami hampir meraih poin maksimal. Sedikit membuat frustrasi tidak memiliki Sergio Perez di podium, tetapi periode safety car virtual tidak menguntungkannya," pungkasnya.
(Andika Pratama)