1. Andreia Pimenta
Miguel Oliveira memiliki pasangan cantik bernama Andreia Pimenta. Mereka adalah pasangan yang unik karena Pimenta merupakan adik tiri pembalap Tim KTM Red Bull tersebut.
Ayah Oliveira menikah untuk kedua kalinya dengan seorang perempuan bernama Cristina yang sebelumnya sudah memiliki putri, yaitu Pimenta. Jadi, Oliveira dan Pimenta tidak memiliki hubungan darah.
Jika kekasih pembalap lain rata-rata berprofesi seabgai model, Pimenta justru terjun ke dunia kesehatan. Dia merupakan seorang dokter gigi.
(Rivan Nasri Rachman)