Tak mau menyia-nyiakan momen, pembalap asal Italia itu pun langsung meminta tanda tangan kepada sang kapten, Chiellini. Tentunya, tanda tangan itu dipintanya untuk menghiasai jersey nomor 3 milik bek veteran tersebut.
Menariknya, Chiellini pun tak mau rugi. Ia juga meminta tanda tangan milik Bagnaia untuk menghiasai buku Ducati pada musim 2021 miliknya.
Momen itu menyenangkan itu pun dibagikan di Twitter pribadi miliknya, @PeccoBagnaia. Pecco sangat senang bisa mendatangi langsung tempat tim kebanggaannya berlatih, serta berbagi momen bersama punggawa favoritnya.
"Terima kasih Juventus, ini suatu kehormatan. Forza Juve," tulis Bagnaia.
(Djanti Virantika)