Lawan Anthony Joshua yang Punya Rekor Mentereng, Oleksandr Usyk Santai

Muammar Yahya Herdana, Jurnalis
Jum'at 24 September 2021 12:51 WIB
Oleksandr Usyk pede bisa kalahkan Anthony Joshua (Foto: Reuters)
Share :

Usyk pun siap untuk menunjukan kemampuan terbaiknya pada laga tersebut. Meski begitu, dirinya harus tetap berhati-hati tanpa melakukan hal yang akan membuatnya kesulitan.

“Saya akan menggunakan kekuatan saya. Tapi itu disebut pertandingan tinju karena suatu alasan. Saya suka ilmu yang manis. Saya akan menampilkan keterampilan tinju saya, tetapi saya tidak akan membuatnya terlalu rumit di sana,” tambahnya.

Usyk juga mengakui, bahwa pertarungan itu adalah salah satu laga terberatnya. Akan tetapi, Usyk akan melakukan segala hal agar dapat meraih kemenangan.

“Ini adalah pertarungan terbesar dalam karier saya saat ini. Lawan saya adalah yang terbesar, juara Olimpiade dengan tiga gelar dunia. Dia adalah lawan yang keren. Saya menantikan kemenangan,” pungkasnya.

“Saya telah melakukan semua pekerjaan dan upaya, dan saya akan menunjukkan apa artinya bagi saya,” ucapnya Usyk.

Usyk dalam posisi tidak diunggulkan dalam pertarungan ini. Akan tetapi, kepercayaan diri Usyk menunjukkan dia punya modal untuk membuat kejutan pada Sabtu ini.

(Andika Pratama)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya