Rindukan Kehadiran Marquez, Alex: MotoGP Terasa Berbeda Tanpanya

Djanti Virantika, Jurnalis
Senin 24 Agustus 2020 11:12 WIB
Marc Marquez. (Foto: Instagram/@marcmarquez93)
Share :

Kini, setelah absen di empat seri MotoGP 2020, Marquez dinyatakan masih tidak akan menjalani balapan dalam dua hingga tiga bulan ke depan. Mendapati kondisi ini, Alex pun mengaku sudah merindukan kehadiran sang kakak.

Alex yang kini menjadi rekan setim mengakui ada hal yang terasa berbeda saat menjalani balapan tanpa Marquez. Meski begitu, Alex menyatakan bahwa dukungan tetap selalu diberikan Marquez kepadanya.

"Ini berbeda tanpa dia (Marquez).  Saya merindukannya sebagai seorang saudara, tetapi juga sebagai panutan yang darinya saya dapat belajar. Dia pembalap terbaik di paddock dan data serta pengalamannya sangat membantu saya,” ujar Alex, sebagaimana dikutip dari Speedweek, Senin (24/8/2020).

“Sejak hari pertama saya di paddock, saya selalu keluar dengan Marc (Marquez) dan jelas lebih keren bersamanya daripada tanpa dia. Tapi, saya mencoba mengalihkan perhatian saya dan bergaul dengan orang lain. Dia mendukung saya dari rumah,” tukasnya.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya