Jonatan Christie Bicara soal Peluang di PBSI Home Tournament

Djanti Virantika, Jurnalis
Rabu 08 Juli 2020 15:06 WIB
Jonatan Christie. (Foto: Laman resmi PBSI)
Share :

JAKARTA – PBSI Home Tournament untuk sektor tunggal putra sudah mulai digelar pada hari ini, Rabu (8/7/2020) pagi WIB. Sejumlah laga pun telah digelar pada pagi hari tadi dan akan memasuki sesi kedua pada pukul 15.00 WIB.

Sejumlah pemain top Indonesia pun turut ambil bagian dalam turnamen tersebut. Salah satunya ialah Jonatan Christie. Ia bahkan sudah memetik kemenangan perdananya di laga pembuka Home Tournament.

Usai laga digelar, Jonatan pun membicarakan soal peluangnya dalam melaju ke babak final di Home Tournament. Sebab, nama Jonatan sendiri diketahui turut diprediksi oleh sang Kepala Pelatih Tunggal Putra PP PBSI, yakni Hendry Saputra, bakal lolos ke final.

BACA JUGA: Anthony Akui Belum Tampil 100 Persen di PBSI Home Tournament

Selain Jonatan, Hendry juga menyebutkan dua nama pemain lainnya yang dinilai akan menguasai laga final. Kedua pemain tersebut ialah Anthony Sinisuka Ginting yang menjadi unggulan pertama pada turnamen ini dan Shesar Hiren Rhustavito sebagai unggulan ketiga.

Menurut Jonatan, di atas kertas, ia, Anthony, Shesar, dan Chico Aura Dwi Wardoyo memang diunggulkan di atas kertas karena peringkat yang jauh lebih baik dari lainnya. Tetapi, Jonatan menilai peluang tetap terbuka bagi semua pemain.

Sebab, penentuan menang atau kalah dalam turnamen ini bergantung pada kesiapan setiap pemain saat menjalani pertandingan. Jadi, siapa pun yang tak siap atau mengendurkan penampilannya dinilai bisa saja terpeleset.

"Sebenarnya di atas kertas memang masih kita bertiga, sama Chico (Aura Dwi Wardoyo). Saya rasa semua pemain punya peluang, siapa pun yang kendur, bisa saja terpeleset," ujar Jonatan, sebagaimana dikutip dari laman resmi PBSI, Rabu (8/7/2020).

Secara khusus, Jonatan juga turut membicarakan pertemuannya dengan Asqar di laga perdana Home Tournament. Ia mengaku masih berusaha untuk mengembalikan perasaan saat bertanding karena sudah beberapa bulan absen mengikuti turnamen akibat merebaknya pandemi Covid-19.

"Di game kedua tadi memang ada perubahan dari saya. Tadi, saya mencoba apa yang didapat dari latihan untuk diterapkan ke pertandingan. Jadi jangan coba cari menangnya saja, tapi coba bagaimana caranya fokus," tutur Jonatan.

"Kan sudah lama tidak ada turnamen, jadi memang ada penyesuaian dari feeling-nya, atmosfernya bahkan tempat pertandingannya sama di pelatnas tapi auranya tetap beda," lanjutnya.

Selanjutnya, Jonatan pun akan berhadapan dengan penghuni lain di Grup H pada babak penyisihan grup PBSI Home Tournament. Laga kedua di babak penyisihan Grup H akan mempertemukan Jonatan dengan Yonathan Ramlie.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya