Lorenzo sendiri memang diketahui telah berhasil menorehkan karier yang begitu gemilang selama mentas bersama Yamaha di ajang MotoGP. Tiga gelar bahkan berhasil diraihnya selama mentas bersama Yamaha.
Pengalaman besar yang telah dimiliki Lorenzo inilah yang akhirnya membawa Yamaha memutuskan kembali memboyongnya ke tim. Meski sejauh ini, Lorenzo tak mendapat wildcard pada gelaran MotoGP 2020, pihak Yamaha tetap membuka lebar peluang bagi sang pembalap untuk kembali menjalani balapan pada musim depan.
(Ramdani Bur)