Repsol Honda Bakal Kesulitan Pertahankan Gelar Juara di MotoGP 2020

Admiraldy Eka Saputra, Jurnalis
Jum'at 03 Januari 2020 23:07 WIB
MotoGP 2019 (Foto: MotoGP)
Share :

AALST – Repsol Honda diyakini bakal mendapat perlawanan ketat dari tim pabrikan lain di MotoGP 2020 nanti. Legenda balap MotoGP, Giacomo Agostini, melihat pabrikan lain seperti Yamaha, Ducati, hingga Suzuki terus menunjukkan peningkatan performa sejak dua musim terakhir.

Hal itu diyakini Agostini setelah melihat penampilan ketiga pabrikan itu pada MotoGP 2019 kemarin. Kendati begitu, Agostini merasa Honda masih berada satu tingkat di atas tim lain karena memiliki pembalap sekelas Marc Marquez di tim mereka.

Baca juga: MotoGP Catalunya 2019 Dinilai Jadi Balapan Paling Epik Musim Lalu

Tidak bisa dipungkiri, keharidan Marquez memberikan dampak besar bagi tim asal Jepang tersebut. The Baby Alien -julukan Marquez- berhasil menyumbangkan enam gelar juara dunia untuk Honda sejak kedatanggannya pada 2013 lalu.

“Tentu saja Ducati bakal bekerja keras karena mereka juga ingin menang. Tetapi Honda juga dipastikan bakal kembali berambisi mempertahankan pencapaian mereka,” ujar Agostini, melansir dari laman Marca, Jumat (3/1/2020).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya