"Kami maunya stabil saja di tiap pertandingan. Targetnya (China Open 2019) semifinal, yang realistis semifinal, nggak mau muluk-muluk,” sambungnya.
Lebih lanjut, Hendra yang mendapat pertanyaan mengenai masa pensiun mengatakan kalau dirinya belum terpikirkan hal tersebut. Selama masih bisa bersaing dengan baik, pemain kelahiran Pemalang 35 tahun lalu itu mengaku masih akan terus bermain.
“Belum tahu, belum kepikiran kapan pensiun. Setelah olimpiade kalau masih mau dan masih bisa main ya main," tutup mantan partner Markis Kido tersebut.
(Fetra Hariandja)