Nadal Akui Perubahan Mentalitas Jadi Kunci Menangi Prancis Open 2019

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Senin 10 Juni 2019 11:20 WIB
Rafael Nadal berhasil menyabet gelar juara Prancis Open ke-12 (Foto: Roland Garros/Twitter)
Share :

PARIS – Petenis tunggal putra, Rafael Nadal, mempertahankan dominasinya di turnamen Prancis Open 2019. Pria berkebangsaan Spanyol itu masih sulit ditaklukkan di lapangan tanah liat Roland Garros, Paris, pada Final Prancis Open 2019, Minggu 9 Juni malam WIB.

Serangkaian cedera mengganggu Rafael Nadal sehingga hanya mampu mengikuti tiga turnamen tenis sepanjang 2019. Namun, pria berusia 33 tahun itu yang dijuluki Si Raja Tanah Liat masih terlalu tangguh buat Dominic Thiem.

Nadal menjalani operasi lutut pada November 2018 setelah terpaksa mengakhiri turnamen Grand Slam Amerika Serikat (AS) Open lebih cepat pada September. Ia baru kembali memegang raket ketika mengikuti Grand Slam Australia Open 2019, tetapi kalah di final dari Novak Djokovic.

(Baca juga: Kembali Capai Final Prancis Open, Nadal: Ini Sangat Istimewa)

Tak pelak, kemenangan 6-3, 5-7, 6-1, dan 6-1, atas Dominic Thiem membuatnya sangat bahagia. Rafael Nadal mengaku harus mengubah mentalitasnya selama cedera sehingga dapat berada di level teratas ketika pulih.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya