“Kami berhasil mengembangkan hal kecil pada akselerasi. Kami berhasil mendapatkan hal yang positif. Akan tetapi, saya rasa hal tersebut belum cukup dan tidak akan siap jika harus tampil di MotoGP Austria 2018 karena kami harus menyatukan semuanya,” ucap Rossi, seperti yang dilansir dari Crash, Sabtu (11/8/2018).
Rossi yang saat ini sedang mengincar kemenangannya di MotoGP 2018 itu pun berharap ada perbaikan yang signifikan terhadap motornya sebelum balapan seri ke-11 MotoGP 2018 berlangsung pada Minggu 12 Agustus 2018. Kini, Yamaha tinggal memiliki waktu satu hari lagi untuk memenuhi permintaan Rossi tersebut.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)