LESMO – Pembalap senior Tim Movistar Yamaha, yakni Valentino Rossi, memberikan update mengenai cedera kaki yang dideritanya jelas mengaspal pada seri pemungkas MotoGP musim 2017 seri Valencia. Pembalap berjuluk The Doctor mengaku kondisi kakinya sudah jauh lebih baik saat ini.
Sebagaimana diketahui, Rossi memang sempat mengalami cedera patah kaki usai mengalami kecelakaan motorcross beberapa waktu lalu. Bahkan pembalap asal Italia tersebut harus absen ketika MotoGP mengelar balapan di Sirkuit Misano.
Baca Juga: SPORT TWEETS: Jelang Mentas di MotoGP Valencia 2017, Valentino Rossi Kembali Latihan Motocross
Namun secara mengejutkan Rossi yang diprediksi harus absen hingga MotoGP Australia, memutuskan ikut balapan di Sirkuit Twin Ring Motegi. Dalam balapan tersebut Rossi meraih kurang hasil baik atau tepatnya gagal menyelesaikan balapan.
Baru pada MotoGP Australia, Rossi meraih hasil impresif usai menyelesaikan balapan dengan menempati podium ketiga. Sementara di MotoGP Malaysia, Rossi hanya mampu menyelesaikan balapan di urutan ketujuh.
Buruknya hasil balapan di Sirkuit Sepang menimbulkan tanggapan bahwa cedera Rossi belum benar-benar pulih. Namun baru-baru ini Rossi menangkan kekhawatiran para pendukungnya dengan mengaku kondisi kakinya sudah baik, dan siap tampil maksimal di MotoGP Valencia.
“Momen-momen saat ini sangatlah penting, dan saya merasa sangat nyaman. Sepekan balapan saya beristirahat di rumah dan kondisi kaki saya kini sudah jauh lebih baik,” jelas Rossi, seperti disadur dari Sky Sport, Selasa (7/11/2017).
“Saya pun bertekad ke Valencia untuk menjalani balapan yang baik. Saya sangat optimis bisa meraih hasil itu jika kami memiliki motor yang kompetitif. Sebab, seperti yang Anda tahu motor kami benar-benar buruk di Malaysia,” tuntas pembalap berusia 38 tahun tersebut.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)