Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil 16 Besar Badminton Asia Championships 2024: Langkah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Terhenti

Bagas Abdiel , Jurnalis-Kamis, 11 April 2024 |19:34 WIB
Hasil 16 Besar Badminton Asia Championships 2024: Langkah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Terhenti
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja tersingkir di 16 besar Badminton Asia Championships 2024 (Foto: PBSI)
A
A
A

NINGBO – Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja terhenti di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2024 (BAC 2024). Ganda campuran Indonesia itu takluk dari Kim Won-ho/Jeong Na-eun 18-21 dan -21.

Bermain di Ningbo Olympic Sports Center, Ningbo, China, Kamis (11/4/2024) malam WIB, Dejan/Gloria kesulitan meladeni permainan Kim/Jeong. Sebab, pasangan Korea Selatan itu tampil bagus.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja

Dejan/Gloria mencoba untuk mengimbangi permainan unggulan ketujuh tersebut. Namun, pada gim pertama Dejan/Gloria tertinggal 7-11.

Setelah interval, Dejan/Gloria menunjukkan perlawanan terhadap Kim/Jeong. Keduanya tampil pantang menyerah meski akhirnya harus menelan kekalahan 18-21 di gim pertama.

Pada gim kedua, Dejan/Gloria kembali bermain dalam tekanan. Meski sudah mencoba bangkit, tapi mereka juga kerap banyak melakukan kesalahan sendiri. Alhasil mereka harus menyerah di gim kedua dengan skor 16-21.

Kekalahan ini sekaligus memupuskan harapan Dejan/Gloria untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024. Pasalnya mereka harus bisa menembus final BAC 2024 untuk bisa merebut tiket ke Paris.

Sayangnya Dejan/Gloria harus menghentikan langkahnya di babak 16 besar. Poin yang mereka miliki saat ini tak mampu menggeser rekannya Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang ada di atas.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja beraksi di Malaysia Open 2024 (Foto: PBSI)

Karena itu, hasil ini juga memastikan Rinov/Pitha mengamankan satu tiket ke Olimpiade Paris 2024 secara perhitungan matematis. Mereka menjadi wakil keenam Indonesia dari cabang olahraga bulu tangkis yang akan mentas di Olimpiade Paris 2024.

(Wikanto Arungbudoyo)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement