Sayangnya, Seo/Chae bangkit lagi. Mereka justru mencuri tujuh poin berturut-turut dan mampu unggul 11-5 pada interval gim kedua.
Selepas rehat, Rinov/Pitha masih kesulitan untuk mengejar ketertinggalan dan harus terus mengekor dengan skor 6-14. Pasangan Korea Selatan bermain makin lepas dan makin nyaman dengan keunggulannya di angka 17-8.
Rinov/Pitha terus berusaha untuk mengejar ketertinggalan poin yang makin jauh itu pada akhir gim kedua. Namun, pada akhirnya, Seo/Chae mampu mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 21-13.
Kini, ada 1 wakil lagi Indonesia yang akan mentas hari ini di Japan Open 2023. Mereka adalah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Mereka akan melawan wakil tuan rumah, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya.
(Djanti Virantika)