Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Finis Ke-5 di Race 1 WSBK Mandalika 2023, Danilo Petrucci Kegirangan

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Sabtu, 04 Maret 2023 |18:35 WIB
Finis Ke-5 di Race 1 WSBK Mandalika 2023, Danilo Petrucci Kegirangan
Danilo Petrucci finis kelima di Race 1 WSBK Mandalika 2023 (Foto: Laman resmi WSBK)
A
A
A

PEMBALAP Barni Spark Racing Team, Danilo Petrucci kegirangan setelah dirinya berhasil finis kelima di Race 1 World Superbike (WSBK) Mandalika 2023. Pembalap asal Italia itu bangga dengan torehannya, sebab ia baru pertama kali melakoni balapan WSBK Mandalika di Sirkuit Mandalika.

“Saya tidak menyangka akan begitu kuat dalam balapan. Jumat adalah hari yang berat. Treknya adalah trek yang sulit dengan hanya satu baris. Anda membayar cukup banyak dengan kesalahan kecil di Mandalika,” kata Danilo Petrucci dilansir dari laman resmi WSBK, Sabtu (4/3/2023).

 Danilo Petrucci

Lebih lanjut, Petrux -julukan Danilo Petrucci- menilai hasil tersebut bisa didapat karena timnya menemukan setelan yang pas untuk motor Ducati Panigale V4R miliknya. Alhasil, ia bisa masuk 10 besar dua kali pada sesi Latihan Bebas 3 dan Superpole.

“Pagi ini, kami membuat beberapa penyesuaian, dan semuanya berada di arah yang benar. Saya memiliki awal yang baik,” jelas pembalap 32 tahun itu.

“Saya cukup takut dengan keausan ban, jadi saya agak terlalu konservatif pada awalnya dan terlalu banyak orang yang melewati saya. Pada akhirnya, saya menemukan ritme saya,” imbuhnya.

BACA JUGA:Hasil Race 1 WSBK Mandalika 2023: Alvaro Bautista Menang, Toprak Razgatlioglu Finis Ke-2!

Untuk diketahui, Danilo Petrucci merupakan salah satu nama baru di ajang WSBK. Sebelumnya, ia berkarier di ajang MotoGP.

Akan tetapi pada debutnya, ia langsung bisa finis di lima besar di Race 1 WSBK Mandalika 2023. Hebatnya lagi, ini merupakan kali pertama pembalap asal Italia itu membalap di Sirkuit Mandalika.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement