AKADEMI Esports di bawah naungan PB ESI, Akademi Garudaku menginginkan para atlet olahraga elektronik itu sadar soal pentingnya pendidikan. Mereka pun menggelar program ekstrakurikuler bagi sekolah-sekolah yang dirancang untuk mampu menghasilkan atlet-atlet Esports.
Kepala Program Akademi Garudaku (akademi esports resmi PB ESI), Robertus Aditya Pratomo Putro juga memiliki pesan kepada seluruh atlet esports Indonesia bahwa mereka jangan sampai menjadi seorang yang mudah terlena akan popularitas.
Meski misalnya ke depan sudah berhasil menjadi seorang bintang, namun tetap harus menjadi pribadi dengan karakter terpuji. Bahkan menurutnya, kemampuan atlet untuk bisa menyampaikan perkataan-perkataan yang baik di depan para fans dan menjaga untuk tidak menggunakan kalimat buruk menjadi penting.
“Ketika sudah menjadi bintang, atlet juga harus mampu menjadi teladan bagi fans melalui karakter yang terpuji. Kemampuan berbicara di depan publik yang baik dan komitmen untuk pantang menyampaikan kalimat-kalimat toxic wajib dimiliki oleh atlet esports,” ujar Robertus dalam salah satu diskusi yang dihelat oleh Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI), Indonesia Esports Summit 2022.
Mengenai hal tersebut, Kepala Program Akademi Garudaku itu menjelaskan bahwa konsep seluruh pengajarannya sudah sangat sesuai dengan visi-misi yang dimiliki oleh PB ESI. Visi-misi tersebut yakni salah satunya adalah mampu tetap mencetak atlet esports berkualitas dan juga berprestasi di bidang akademik pula.
“Dengan selalu berdasar kepada visi-misi PB ESI, Akademi Garudaku yang merupakan akademi esports resmi PB ESI menggelar program ekstrakurikuler bagi sekolah-sekolah yang dirancang untuk mampu menghasilkan atlet-atlet esports pelajar yang sukses dalam prestasi akademik maupun non-akademik,” tambah Robertus.
Lebih lanjut, Robertus menegaskan bahwa dengan segala program pendidikan yang diberikan oleh Akademi Garudaku akan mampu mencetak para atlet esports yang juga menyadari penuh bahwa sangat penting pendidikan untuk peningkatan kompetensi mereka.
Follow Berita Okezone di Google News