Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Francesco Bagnaia Ungkap Momen Tersulitnya pada MotoGP 2022

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Selasa, 15 November 2022 |16:29 WIB
Francesco Bagnaia Ungkap Momen Tersulitnya pada MotoGP 2022
Francesco Bagnaia juarai MotoGP 2022 setelah mengalami momen sulit di Jerman (Foto: Twitter/ducaticorse)
A
A
A

FRANCESCO Bagnaia ungkap momen tersulitnya pada MotoGP 2022. Pembalap Ducati Lenovo itu mengakui bahwa MotoGP Jerman 2022 merupakan saat-saat terberat baginya di sepanjang musim ini.

Pecco – sapaan Francesco Bagnaia – berhasil menjuarai MotoGP 2022. Namun dia meraihnya setelah sempat tertinggal 91 poin dari Fabio Quartararo pada suatu waktu di pertengahan musim.

Francesco Bagnaia

Itu terjadi pada MotoGP Jerman 2022 ketika pembalap asal Italia itu gagal finis di Sirkuit Sachsenring. Kini, Francesco Bagnaia pun mengakui bahwa itu memang momen tersulit di sepanjang musim ini.

“Saya telah kehilangan kepercayaan pada kejuaraan setelah Sachsenring. Momen tersulit adalah di Sachsenring,” kata Bagnaia, dilansir dari Motosan, Selasa (15/11/2022).

“Saya merasa sangat kompetitif tetapi saya jatuh dan pada saat itu saya hanya pembalap yang sangat cepat tetapi dengan banyak pasang surut dan saya tidak memiliki keteraturan,” sambungnya.

Kendati begitu, Pecco langsung bangkit dari keterpurukan. Pada momen tersebut, murid dari Valentino Rossi itu mengevaluasi apa yang harus ditingkatkan agar performanya konsisten.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement