Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sudah 6 Kali Juara MotoGP, Marc Marquez Beri Tips ke Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo untuk Duel di Valencia

Maulana Yusuf , Jurnalis-Rabu, 02 November 2022 |15:29 WIB
Sudah 6 Kali Juara MotoGP, Marc Marquez Beri Tips ke Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo untuk Duel di Valencia
Marc Marquez kala mentas di MotoGP. (Foto: MotoGP)
A
A
A

VALENCIA – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, memberi tips kepada Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo yang akan berduel memperebutkan gelar juara di MotoGP Valencia 2022. Tips ini diberikan karena Marquez memang sudah pengalaman dalam meraih gelar juara, di mana dirinya sudah 6 kali menjadi kampiun MotoGP.

Sebagaimana diketahui, MotoGP Valencia 2022 menjadi seri terakhir sekaligus penentuan gelar juara MotoGP 2022 yang diperebutkan Bagnaia dan Quartararo. Balapan tersebut akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, pada Minggu 6 November 2022.

Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia

Saat ini, Pecco -panggilan akrab Bagnaia- unggul 23 poin dari El Diablo -julukan Fabio Quartararo- di klasemen MotoGP 2022. Menariknya, mereka mendapat tips khusus oleh Marquez tentang bagaimana menavigasi pertarungan gelar di trek tersebut.

BACA JUGA: 4 Edisi Penentuan Gelar Juara MotoGP di Valencia Sebelum Francesco Bagnaia vs Fabio Quartararo, Nomor 1 Bikin Valentino Rossi Merana

“Jika mereka (Bagnaia dan Quartararo) membalap di Valencia dengan keuntungan besar, maka mereka harus tampil dengan konservatif,” kata Marquez, dikutip dari Crash, Rabu (2/11/2022).

BACA JUGA: Bermula dari Insiden di Malaysia, Marc Marquez Akui Mulai Tidak Suka dengan Valentino Rossi

“Jika mereka tiba di Valencia dengan keuntungan kecil, maka mereka harus tampil dengan mode agresif! Menyerang!” tambahnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement