KUALA LUMPUR - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig memprediksi Marc Marquez akan kesulitan tampil di MotoGP Malaysia 2022. Sebab menurut Puig, Sirkuit Phillip Island yang berada di Australia sangat berbeda dengan trek Sirkuit Sepang yang ada di Malaysia.
Karena itu, sekali pun Marquez baru saja tampil apik hingga finis kedua di MotoGP Australia 2022, Puig menilai hal itu sulit terulang di Malaysia. Kendati demikian, hasil dari GP Australia diakui Puig sedikit membuatnya merasa lega karena dapat dipastikan Marquez akan berusaha keras tampil lebih baik di seri Malaysia nanti.
Seperti diketahui, balapan MotoGP Malaysia 2022 dijadwalkan berlangsung pada Minggu 23 Oktober 2022 pukul 14.00 WIB. Balapan tersebut akan menjadi pertama kalinya bagi para rider mentas lagi di Sepang setelah dua musim terakhir absen karena pandemi Covid-19.
Marc Marquez pun diprediksi bakalan kembali unjuk gigi di MotoGP Malaysia 2022 nanti. Sebelumnya, Marquez secara mengejutkan sukses merebut podium kedua pada MotoGP Australia 2022.
Marquez sendiri benar-benar tampil luar biasa di seri Australia. Start dari posisi kedua, Marquez berhasil menjaga persaingan di barisan terdepan bersama Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).
Terlepas dari hal itu, Puig mengomentari tentang Sirkuit Sepang jelang MotoGP Malaysia 2022. Di mana, pada sirkuit tersebut Marquez dinilai akan mengalami kesulitan dibandingkan saat balapan di Australia.
"Malaysia tidak akan menjadi Grand Prix yang mudah (bagi Marquez). Sangat menuntut mesin dalam kondisi yang sama sekali berbeda dari di Australia," papar Puig, dilansir dari Speed Week, Rabu (19/10/2022).
Kendati begitu, Puig mengatakan bahwa dirinya tetap percaya dengan Marquez yang menjadi rider andalannya. Di mana, The Baby Alien disebut akan menjadi pembalap yang fantastis dengan memberikan kejutan lagi.

"Tetapi ketika kami memiliki pebalap seperti Marc yang kembali ke performa terbaiknya dan jelas merupakan pebalap spesial, kami tidak akan pernah bisa mengabaikannya. Itu tidak akan mudah, tapi kita lihat saja apa yang terjadi," tambahnya.
"Aspek yang paling penting adalah kondisinya membaik dan Honda harus memberinya alat yang dia butuhkan untuk melakukan apa yang dia mampu," imbuh Puig.
Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store.
(Rivan Nasri Rachman)