Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Joan Mir Tak Mau Lewatkan Lebih Banyak Balapan Usai Dipastikan Kembali di MotoGP Australia 2022

Fitradian Dimas Kurniawan , Jurnalis-Rabu, 12 Oktober 2022 |17:33 WIB
Joan Mir Tak Mau Lewatkan Lebih Banyak Balapan Usai Dipastikan Kembali di MotoGP Australia 2022
Joan Mir tak mau lewatkan lebih banyak balapan usai dipastikan kembali di MotoGP 2022 (Foto: MotoGP)
A
A
A

PEMBALAP Suzuki Ecstar, Joan Mir, enggan melewatkan lebih banyak balapan di sisa musim MotoGP 2022. Ia pun dipastikan bakal kembali mengaspal di MotoGP Australia 2022.

Seperti diketahui, Joan Mir mengalami kecelakaan di MotoGP Austria 2022. Kecelakaan yang dialami Joan Mir membuat dirinya mengalami cedera yang cukup parah.

Joan Mir

Cedera yang dialami pembalap asal Spanyol itu yakni cedera retak pada bagian engkel kakinya dan membuatnya harus absen di MotoGP San Marino. Kemudian di MotoGP Aragon, Mir sejatinya sudah melakukan comeback bahkan sudah melakoni sesi latihan bebas pertama sampai ketiga.

Namun, saat akan memulai sesi latihan bebas keempat dia harus mundur dari balapan karena cedera yang dideritanya kembali kambuh. Akibatnya, Joan Mir harus menepi kembali dan melewatkan dua seri balapan yakni di Jepang dan Thailand.

BACA JUGA:Melihat Kisah Unik di Balik Istilah Hattrick dalam Sepakbola

Sementara itu, menjelang MotoGP Australia 2022 Joan Mir sudah bisa kembali balapan dan siap menunjukkan penampilan terbaiknya. Pembalap berusia 25 tahun itu pun merasa senang bisa kembali balapan, karena cederanya sudah mulai membaik.

Joan Mir pun merasa absennya karena cedera engkel sudah sangat lama. Ia pun tidak mau harus melewatkan lebih banyak balapan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement