Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Joan Mir Makin Tertantang Usai Gabung Honda yang Sedang Terpuruk

Andhika Khoirul Huda , Jurnalis-Jum'at, 16 September 2022 |15:40 WIB
Joan Mir Makin Tertantang Usai Gabung Honda yang Sedang Terpuruk
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir (Foto: Twitter/@everythingmrace)
A
A
A

JOAN Mir makin tertantang usai gabung Honda yang sedang terupurk akan diulas pada artikel ini. Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir, putuskan untuk bergabung dengan Repsol Honda musim depan ketika tim berlogo sayap itu tengah mengalami masa-masa terpuruk.

Sekadar menginfokan, Joan Mir telah diumumkan secara resmi sebagai pembalap baru tim pabrikan Honda pada 30 Agustus 2022. Pembalap asal Spanyol itu akan menjadi duet Marc Marquez selama dua musim ke depan dimulai dari musim 2023 mendatang.

Joan Mir

Pada akhir pekan ini, Joan Mir bakal melakoni balapan pertamanya setelah resmi merapat ke Honda di MotoGP Aragon 2022. Dia dinyatakan fit oleh para dokter di Aragon setelah sebelumnya beristirahat selama hampir sebulan usai mengalami cedera pada pergelangan kaki kanannya.

Juara MotoGP 2020 itu pun mengaku senang dan lega bisa mengumumkan kepergiannya ke Honda musim depan. Sebab sebelumnya, dia selalu menghindar dan terbebani ketika ditanya mengenai masa depannya.

BACA JUGA:Antoine Griezmann Tetap Dipanggil Timnas Prancis meski Minim Menit Bermain di Atletico Madrid, Ini Penjelasan Didier Deschamps

“Saya sangat senang akhirnya bisa mengumumkan ini (bergabung dengan Honda). Ini melegakan bagi saya setelah saya ditanyai pertanyaan di banyak balapan dan saya tidak bisa menjawabnya," kata Joan Mir dilansir dari Speedweek, Kamis (15/9/2022).

Sayangnya, Joan Mir bergabung dengan Honda bukan di masa kejayaan tim pabrikan asal Jepang itu. Bagaimana tidak? Empat pembalap yang mereka miliki berturut-turut tercecer di posisi 15 hingga 18 pada klasemen sementara MotoGP 2022.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement