Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sudah Tak Sabar Gabung Honda, Alex Rins Sampai Bermimpi Kendarai Motor RC213V

Rio Eristiawan , Jurnalis-Minggu, 11 September 2022 |16:20 WIB
Sudah Tak Sabar Gabung Honda, Alex Rins Sampai Bermimpi Kendarai Motor RC213V
Pembalap Tim Suzuki Ecstar, Alex Rins. (Foto: Instagram/alexrins)
A
A
A

EMILIA ROMAGNA - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, mengaku sampai bermimpi untuk bisa kendarai motor Honda. Meski beberapa pembalap gagal menunjukkan performa apik mengendarai RC213V, tetapi Rins tak mempedulikanmu.

Tes tengah musim MotoGP 2022 di Sirkuit Misano, Italia telah berakhir, namun masih ada hal yang mengganjal untuk pembalap Tim Suzuki Ectar, Alex Rins. Sebab Rins ternyata ingin mengendarai motor Honda di sesi uji coba setelah MotoGP San Marin 2022 tersebut.

Sebagaimana diketahui, Rins resmi bergabung dengan LCR Honda untuk tampil di MotoGP 2023. Pembalap asal Spanyol itu menggantikan posisi Alex Marquez yang bergabung dengan Gresini Racing di musim depan.

Alex Rins gabung LCR Honda

Sementara itu, Rins mengaku sangat antusias untuk memulai perjalanan barunya bersama Honda di musim depan. Ia pun mengaku sampai terbawa mimpi untuk mengendarai RC213V di tes tengah musim di Misano.

“Saya menghadapinya dengan sangat antusias. Suatu hari saya bermimpi bahwa mereka membiarkan saya menguji Honda di tes Misano," kata Rins dilansir dari Motosan, Minggu (11/9/2022).

Pembalap asal Spanyol itu mengaku tak sabar untuk mengendarai RC213V, meski Alex Marquez, Pol maupun Jorge Lorenzo gagal menunjukkan performa apik. Rins pun tak peduli dengan ketiga pendahulunya yang gagal menunjukkan performa memuaskan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement