Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Perempatfinal US Open 2022: Aryna Sabalenka dan Frances Tiafoe Lolos ke Semifinal

Quadiliba Al-Farabi , Jurnalis-Kamis, 08 September 2022 |05:44 WIB
Hasil Perempatfinal US Open 2022: Aryna Sabalenka dan Frances Tiafoe Lolos ke Semifinal
Petenis asal Belarus, Aryna Sabalenka. (Foto: Reuters)
A
A
A

Lalu Tiafoe lolos ke semifinal usai menyudahi perjuangan Andrey Rublev (Rusia). Bermain di Arthur Ashe Stadium, New York, Tiafoe mengalahkan unggulan ke-9 itu dengan skor 6(3)-7, 6(0)-7, dan 4-6.

Pukulan forehand Rublev kerap mematikan permainan lawannya. Tapi Tiafoe juga punya smash kencang yang mampu menyeimbangi permaian Rublev.

Rublev sedikit mengubah strategi dengan mencetak angka dari servis ace. Meski berhasil berkali-kali, dia juga kocar kacir dengan penempatan bola Tiafoe. Skor pun masih imbang 4-4 di set pertama.

Laga semakin ketat mendekati poin-poin kritis. Kedua pemain pun sama-sama memaksa set pertama dengan tie break.

Frances Tiafoe

Dalam permainan itu, Rublev beberapa kali melakukan kesalahan. Hingga akhirnya, Tiafoe memenangkan set pertama 7-6(3).

Berlanjut di set kedua, kini giliran Tiafoe yang selalu unggul lebih dulu. Meski begitu, pengembalian bola dari Rublev masih bisa mengimbangi skor menjadi 2-2.

Tiafoe masih dengan servis-servis mematikannya. Sementara Rublev selalu bisa bertahan sekaligus menyerang dengan pukulan forehand-nya.

Laga masih berlangsung ketat dengan reli-reli panjangnya. Sampai-sampai kedua pemain harus mencapai tie break untuk kedua kalinya.

Layaknya set pertama, Rublev kerap tertekan di poin-poin ini. Dia sama sekali tak berkutik dengan kecolongan tujuh angka. Skor set kedua adalah 7-6(0).

Di set ketiga, Tiafoe mengandalkan serangan dengan pukulan backhand-nya. Sementara Rublev lebih sering mendapatkan poin dari kesalahan lawannya.

Tapi Tiafoe tampil semakin percaya diri dan berhasrat mengalahkan unggulan ke-9 itu. Dia berhasil mengungguli Rublev dengan skor 4-3.

Untuk kali pertama tercipta skor yang berdefisit dua angka. Tiafoe bisa menjauh menjadi 5-3. Sampai akhirnya dia memastikan kakinya di semifinal saat unggul dengan skor 6-4.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement