Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ganda Putra Malaysia Juara, Ketika Kilau Emas Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Kalah Silau dengan Sentuhan Rexy Mainaky

Reinaldy Darius , Jurnalis-Senin, 29 Agustus 2022 |11:13 WIB
Ganda Putra Malaysia Juara, Ketika Kilau Emas Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan Kalah Silau dengan Sentuhan Rexy Mainaky
Rexy Mainaky jadi pembeda antara Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Foto: Instagram/infosukan.malaysia)
A
A
A

Dalam pernyataannya seusai kemenangan di final ganda putra BWF World Championship, Rexy Mainaky mengaku seperti terbebas karena keberhasilannya memberikan gelar pertama untuk Malaysia di ajang ini.

 Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

“Jujur, saya merasa bebas sekarang. Ini perasaan yang luar biasa. Saya harus berterima kasih kepada para pemain (Aaron/Soh) untuk ini,” kata Rexy dilansir Kompas.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pun bukanlah ganda putra yang bisa dengan mudah dikalahkan. Bahkan, dalam 19 pertandingan sebelumnya yang mereka mainkan di BWF World Championship, pasangan berjuluk The Daddies ini tidak pernah kalah.

Namun, nyatanya pengalaman Rexy Mainaky bermain dalam pertarungan ini. Seberapa silaunya emas yang bisa dipamerkan oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ternyata masih belum bisa mengalahkan sentuhan Rexy Mainaky.

(Andika Pratama)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement