Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

8 Atlet Bulu Tangkis Putri Paling Sukses di Indonesia, Nomor 1 Baru Gantung Raket

Cita Zenitha , Jurnalis-Minggu, 28 Agustus 2022 |03:01 WIB
8 Atlet Bulu Tangkis Putri Paling Sukses di Indonesia, Nomor 1 Baru Gantung Raket
Berikut 8 atlet bulutangkis putri paling sukses di Indonesia (Foto: PBSI)
A
A
A

SEBANYAK 8 atlet bulu Tangkis putri paling sukses di Indonesia akan diulas dalam artikel ini. Ya, jika berbicara olahraga bulutangkis, bukan hanya persaingan sengit kaum adam saja yang kerap jadi sorotan.

Para wanita tangguh, juga sering menyita perhatian publik. Namun, perhatian publik yang dimaksud bukan hanya sekadar cantik saja. Akan tetapi, prestasi gemilang yang ditorehkan atlet bulu tangkis putri, juga membuat menyita perhatian publik.

Nah, mengenai itu, siapa saja sebenarnya atlet bulu tangkis putri yang dimaksud? Berikut 8 atlet bulu tangkis putri paling sukses di Indonesia:

8. Maria Kristin Yulianti

Maria Kristin

Di urutan kedelapan, ada Maria Kristin Yulianti. Pebulu tangkis kelahiran Tuban, Jawa Timur 25 Juni 1985 ini disebut sebagai salah satu suksesor Susi Susanti.

Bagaimana tidak, berkat dirinya, tunggal putri Indonesia diperhitungkan di kancah internasional. Sejumlah prestasi mentereng pernah ia raih. Salah satunya medali emas SEA Games 2007. Kemudian, ia juga pernah menyabet medali perunggu Olimpiade Beijing 2008 usai menaklukkan Lu Lan (China), 11-21, 21-13, dan 21-15.

7. Debby Susanto

Debby Susantp

Selanjutnya di urutan ketujuh ada Debby Susanto, salah satu pebulu tangkis putri Tanah Air, yang mencuat bermain di sektor ganda campuran. Ya, Debby Susanto diketahui memiliki dua partner di ganda campuran.

Ia sempat dipasangkan dengan Muhammad Rijal dan Praveen Jordan. Namun, prestasi gemilangnya banyak ditorehkan ketika bersama Praveen Jordan.

Debby Susanto turut memenangkan turnamen. Salah satu yang paling dikenang adalah saat ia dan Praveen Jordan juara All England 2016. Mereka mampu menghajar Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark), dengan skor 21-12 dan 21-17.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement