Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kamaru Usman Kalah KO, Tetap Ucapkan Alhamdulillah dan Selamat kepada Lawan

Maulana Yusuf , Jurnalis-Minggu, 21 Agustus 2022 |16:45 WIB
Kamaru Usman Kalah KO, Tetap Ucapkan Alhamdulillah dan Selamat kepada Lawan
Kamaru Usman kalah tapi tetap mengucap Alhamdulilah. (Foto: UFC)
A
A
A

Setelah itu, pada ronde ketiga dan keempat Kamaru Usman sempat membuat Edwards kembali kesulitan mengembangkan permainannya. Berkali-kali pukulan Usman masuk ke kepala dan badan Edwards.

Kamaru Usman

Bahkan, Usman sempat menjatuhkan Edwards di ronde kelima. Namun, hal itu tak membuat Edwards kalah KO dan masih bisa bangkit. Baik Usman dan Edwards sama-sama saling menyerang menjelang ronde kelima berakhir.

Nahasnya, saat waktu menyisakan satu menit lagi, sebuah pukulan keras Edwards membuat kepala Usman terhempas.

Setelah itu, Edwards langsung melepas tendangan kaki mautnya ke arah kepala Usman. Alhasil, tendangan mautnya itu mengenai rahang Usman dan langsung jatuh. Sehingga, Usman pun dinyatakan kalah KO di ronde kelima itu.

Meski kalah KO, Usman tetap bersyukur dengan mengucapkan Alhamdulillah. Bahkan, petarung ganas itu mengucapkan selamat kepada Edwards yang telah membuatnya jatuh KO.

"Astaga aku suka olahraga ini!!! Hal-hal terjadi tapi. Alhamdulillah kita bergerak!! selamat @Leon_edwardsmma," tulis Usman, dilansir dari unggahan twitternya, @USMAN84kg, Minggu (21/8/2022).

"Juara kadang-kadang, tapi kami bangkit kembali dan datang dengan pembalasan!!," lanjut Usman.

(Djanti Virantika)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement