NASIB sial menimpa pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen ketika hendak mengikuti sesi Latihan Bebas 2 di Formula One (F1) GP Miami 2022. Mengenai itu, Christian Horner selaku prinsipal tim Red Bull Racing pun buka suara.
Ia mengungkapkan penyebab Max Verstappen tidak ikut sesi Latihan Bebas 2 F1 GP Miami 2022. Seperti diketahui, sesi Latihan Bebas 1 dan 2 F1 GP Miami 2022 telah rampung digelar.

(Mobil Max Verstappen alami kendala di sesi Latihan Bebas 2)
Sesi tersebut berlangsung di Sirkuit Miami Grand Prix, Amerika Serikat, pada Sabtu (7/5/2022). Di sesi pertama, Max Verstappen mampu finis di urutan tiga dengan catatan waktu 1 menit 31,277 detik.
Namun, pada sesi itu tidak berjalan mulus. Sebab, mobil yang dikendarainya itu mengalami sedikit masalah.
Alhasil, mekanik tim melakukan perombakan pada bagian gearbox sebelum dimulainya sesi Latihan Bebas 2. Di sesi kedua inilah Max Verstappen harus mendapatkan nasib sial.
Saat sedang memulai sesi, mobilnya terbakar pada bagian belakang. Usut punya usut sumber api berasal dari rem belakang kanannya.