PROFIL dan biodata Jonatan Christie dibahas dalam artikel Okezone kali ini. Jonatan Christie baru saja menjadi penentu kemenangan 3-0 Tim Bulu Tangkis Indonesia atas China di final Piala Thomas 2020. Alhasil, Indonesia keluar sebagai juara Piala Thomas 2020.
Turun di laga ketiga kontra Li Shi Feng, Jonatan Christie menang dengan skor 21-14, 18-21 dan 21-14. Sebelum Jonatan Christie, dua poin Indonesia disumbangkan Anthony Sinisuka Ginting yang menumbangkan Lu Guang Zu dengan skor 18-21, 21-14 dan 21-16, serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menumbangkan He Ji Ting/Zhou Hao Dong 21-12 dan 21-19.

(Jonatan Christie bawa Indonesia juara Piala Thomas 2020)
Kemenangan di Piala Thomas 2020 semakin melengkapi sederet gelar yang dimiliki Jonatan Christie di level profesional. Sebelumnya, pebulu tangkis 24 tahun ini meraih medali emas nomor tunggal putra SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.
Sementara itu, di ajang BWF World Tour, Jonatan Christie memegang dua gelar yakni Selandia Baru dan Australia Open super 300. Bagi yang belum tahu, Jonatan Christie merupakan pemain jebolan PB Tangkas.
Nama Jonatan Christie sudah melonjak sejak usia muda. Ia meraih gelar internasional pertamanya pada Juli 2013, yakni Indonesia Internasional Challenge. Saat itu, di partai puncak, Jonatan Christie mengalahkan sang senior, Alamsyah Yunus, dengan skor 21-17 dan 21-10. Hebatnya, saat itu Jonatan Christie baru berusia 15 tahun!
BACA JUGA: Kalahkan China 3-0 di Final Piala Thomas, Indonesia Ulangi Memori Manis 2000
Dua tahun berselang atau di usia yang belum genap 18 tahun, Jonatan Christie sudah dipercaya menjadi tunggal utama Indonesia di Piala Sudirman 2015. Setahun kemudian, Jonatan Christie juga turun di Piala Thomas 2016. Sayangnya, saat itu Indonesia kalah 2-3 dari Denmark di final.