NOVAK Djokovic lolos ke final US Open 2021 setelah mengalahkan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Alexander Zverev. Setelah melalui pertandingan kurang lebih empat jam, Nova Djokovic yang kini duduk di peringkat satu dunia menang dengan skor 4-6, 6-2, 6-4, 4-6 dan 6-2.
Pertandingan tersebut digelar di Arthur Ashe Stadium, New York, Amerika Serikat pada Sabtu (11/9/2021) pagi WIB. Novak Djokovic membuktikan pengalamannya yang memiliki jam terbang tinggi untuk memupus harapan Alexander Zverev lolos ke partai puncak.
Di set pertama, Novak Djokovic yang berstatus sebagai unggulan pertama kalah terlebih dahulu dalam pertandingan yang berlangsung cukup sengit. Ia menyerah dari wakil Jerman itu dengan skor 4-6.
Kemudian di set kedua, petenis asal Serbia itu bangkit dan bisa mengembangkan permainannya. Ia mengalahkan Zverev dengan skor 6-2.
BACA JUGA: Lolos ke Final US Open 2021, Daniil Medvedev Siap Tantang Novak Djokovic
Selanjutnya, di set ketiga, Novak Djokovic terus menekan Zverev untuk meraih kemenangan. Alhasil, ia pun menutup pertandingan di set terakhir dengan skor 6-4.