Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

CdM Indonesia Bahagia Kontingen Garuda Lampaui Semua Target di Paralimpiade Tokyo 2020

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Senin, 06 September 2021 |04:01 WIB
CdM Indonesia Bahagia Kontingen Garuda Lampaui Semua Target di Paralimpiade Tokyo 2020
Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah meraih emas di Paralimpiade Tokyo 2020. (Foto/Antara)
A
A
A

TOKYO – Chef de Mission (CdM) kontingen Indonesia, Andi Herman, merasa bahagia kontingen Garuda mampu melampuai semua target di Paralimpiade Tokyo 2020. Hal itu terlihat dari perolehan medali yang mengumpulkan dua medali emas, tiga perak, dan empat perunggu.

Andi mengatakan bahwa kontingen Indonesia sudah melampaui beberapa target sejak keberangkatannya ke Tokyo. Tercatat, ada tiga target yang sukses dilewati kontingen Paralimpiade Indonesia di Tokyo 2020.

Foto/Antara

Hal yang pertama adalah target pengiriman atlet. Andi mengatakan, Indonesia sejatinya membidik 15 atlet lolos ke Olimpiade pada Tokyo 2020. Namun, target itu berhasil dilampaui dengan pengiriman 23 atlet.

Baca juga: Presiden IPC Resmi Tutup Paralimpiade Tokyo 2020

Lalu pada cabang olahraga (cabor) yang diikuti, Indonesia sendiri hanya ditargetkan mengikuti enam cabor. Namun pada kenyataannya ada tujuh cabor yakni para atletik, angkat berat, balap sepeda, bulu tangkis, menembak, renang, dan tenis meja.

Baca juga: Jokowi Video Call Peraih Emas Paralimpiade Tokyo 2020, Beri Sanjungan hingga Tunggu Leani Ratri Dkk di Istana Negara

“Seperti kita tahu hasil capaian dari kontingen Paralimpiade Indonesia yang semula kita sudah targetkan beberapa capaian, Alhamdulillah hari ini semuanya terlampaui,” ucap Andi, dalam keterangan pers virtual, Minggu (5/9/2021) malam WIB.

“Yang pertama adalah meloloskan 15 atlet untuk dapat bertanding di Paralimpiade. Alhamdulillah target itu tercapai dengan lolosnya 23 atlet Indonesia. Yang kedua, targetnya adalah 6 cabang olahraga yang bisa lolos ke Tokyo terlampaui menjadi tujuh cabang olahraga,” imbuhnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement