Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil UFC 263: Israel Adesanya Pertahankan Sabuk Juara Usai Tekuk Marvin Vettori

Djanti Virantika , Jurnalis-Minggu, 13 Juni 2021 |13:38 WIB
Hasil UFC 263: Israel Adesanya Pertahankan Sabuk Juara Usai Tekuk Marvin Vettori
Israel Adesanya. (Foto: Reuters)
A
A
A

ARIZONA – Petarung Nigeria, Israel Adesanya, sukses mempertahankan sabuk juara kelas menengah UFC. Kepastian itu didapat usai Adesanya mengalakan petarung asal Italia, Marvin Vettori, di Gila River Arena, Arizona, Amerika Serikat, pada Minggu (13/6/2021) siang WIB.

Sejatinya, Adesanya mendapatkan perlawanan sengit dari Vettori di awal pertarungan. Di babak pertama, sejumlah serangan yang didominasi dengan tendangan itu berhasil membuat petarung berusia 31 tahun itu kewalahan hingga sempat tersungkur.

Israel Adesanya vs Marvin Vettori

Tetapi, Adesanya tak menyerah begitu saja saat mendapati tekanan besar di awal pertarungan ini. Dia pun sukses mendaratkan beberapa pukulan di tubuh Vettori.

BACA JUGA: Khabib Tolak Bertarung dengan Floyd Mayweather meski Diiming-imingi Uang Rp1,4 Miliar

Tensi pertarungan kian meningkat di ronde-ronde berikutnya. Pada dua ronde setelahnya, Vettori bahkan sempat membuat Adesanya tak berkutik karena teknik kunciannya yang berjalan dengan baik. Tetapi, kemudian, Adesanya bisa melepaskan kuncian itu dan langsung melontarkan serangan balik.

BACA JUGA: McGregor vs Dustin Poirier Diyakini Jadi Pertarungan dengan PPV Terbesar di UFC

Serangan ini memberi ancaman besar kepada Vettori. Bahkan, pertarungan di ronde ketiga sempat terhenti sejenak karena Vettori mendapat serangan di bagian mata. Setelah itu, petarung asal Italia tersebut perlahan mulai kewalahan menghalau serangan Adesanya hingga sempat kehilangan keseimbangan usai ditendang sang rival.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement