BARCELONA – Pembalap senior Tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, memetik hasil mengecewakan kala menjalani balapan di MotoGP musim 2021 seri Catalunya 2021. Ya, Rossi memang gagal membawa pulang balapan tersebut.
Sebagaimana diketahui, Rossi memang menjalani kiprahnya di MotoGP Catalunya 2021 dengan performa kurang maksimal. Bahkan kala menjalani sesi latihan bebas pertama sampai keempat, Rossi harus rela berkutat di luar posisi lima besar.
Performa terbaik Rossi di latihan bebas MotoGP Catalunya 2021 tercipta pada sesi ketiga. Ya, pada saat itu, The Doctor –julukan Rossi– berhasil menempati posisi ketujuh setelah mencatatkan waktu 1 menit 40.437 detik.
Akan tetapi setelah itu, Rossi gagal menunjukkan performa mengesankan. Bahkan Rossi terpaksa harus memulai balapan MotoGP Catalunya 2021 dari posisi ke-11, setelah hanya mampu mencatatkan waktu 1 menit 39.605 detik pada sesi kualifikasi.
Baca Juga: 3 Kali Beruntun Gagal Finis di MotoGP, Marc Marquez Kualat kepada Valentino Rossi?
Pada saat menjalani balapan di MotoGP Catalunya 2021, Rossi sendiri pun kesulitan untuk bisa menunjukkan kecepatannya. Tidak sampai di situ, Rossi harus rela menyelesaikan balapan tanpa meraih poin setelah mengalami crash pada lap ke-16 di Tikungan 10.
Ini menjadi kedua kalinya Rossi gagal meraih poin dalam balapan MotoGP 2021. Sebelumnya, pembalap berusia 42 tahun tersebut juga pernah gagal menyelesaikan balapan kala mengaspal di MotoGP Portugal 2021.