TAVULLIA – Pembalap Tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, mulai bertanya-tanya di dalam hatinya mengenai apakah perlu untuk terus balapan di sirkuit yang kosong? Sebab ia tentunya balapan karena ingin menghibur para penonton yang datang ke sirkuit secara langsung.
Bagi Rossi, atmosfer balapan saat kondisi sirkuit yang dihadiri penonton dan tanpa ada fans sangatlah berbeda jauh. Pembalap berjuluk The Doctor itu bahkan sampai menganggap balapan tanpa fans seperti sebuah lokasi pasca ledakan nuklir karena saking kosongnya.
Rossi selalu senang balapan di sirkuit yang ramai karena ia merasa bahagia ketika dapat menghibur para penonton yang hadir menyaksikan race secara langsung. Namun, rasa bahagia itu nyatanya tak dirasakan lagi semenjak pandemi Covid-19.
Baca Juga:Â Valentino Rossi Belum Mau Menyerah di MotoGP 2021
Rossi pun kehilangan alasan untuk terus balapan di sirkuit karena tak adanya penonton tersebut. Sampai-sampai pembalap berpaspor Italia itu sempat berpikir apakah perlu untuk tetap terus balapan di tengah kondisi sirkuit yang kosong?
Pertanyaan itu sempat menghantui Rossi. Namun, pada akhirnya Rossi tetap merasa balapan tetap harus dijalankan karena lebih baik ada ketimbang tidak ada sama sekali.
Lagipula Rossi dan para pembalap lainnya masih bisa menghibur para penonton yang menyaksikan balapan mereka di layar kaca. Untuk itu, harapan Rossi kini adalah semoga pandemi segera berakhir dan penonton bisa kembali meramaikan sirkuit seperti sedia kala.