LESMO – Pembalap Tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, sangat mewaspadai ancaman dari para rider Tim Ducati jelang tampil di MotoGP musim 2021 seri Italia. Sebab, Quartararo yakin bahwa pembalap Tim Ducati berpotensi jadi ancaman nyata dalam balapan tersebut.
Sebagaimana diketahui, para pembalap Tim Ducati memang menunjukkan performa gemilang di MotoGP 2021. Bagaimana tidak dari lima balapan yang sudah berlalu, para pembalap Tim Ducati selalu berhasil menghasilkan podium.
Pada balapan perdana di MotoGP Qatar 2021 saja, Tim Ducati berhasil menyabet dua podium dari aksi Johann Zarco dan Francesco Bagnaia. Sedangkan pada balapan kedua di MotoGP Doha 2021, giliran Zarco dan Jorge Martin yang menyumbangkan podium untuk Tim Ducati.
Dalam balapan di MotoGP Spanyol 2021, Tim Ducati mampu mendominasi dua baris terdepan dengan kehadiran Jack Miller sebagai pemenang dan Bagnaia menyabet runner-up. Sedangkan di MotoGP Prancis 2021, Miller mampu meneruskan momentum dan Bagnaia finis kedua.
Baca Juga:Â Quartararo Kagumi Gaya Balapan Johann Zarco saat Mentas di MotoGP Prancis
Serangkaian performa apik tersebut bahkan sempat membuat dua pembalap Tim Ducati, yakni Zarco dan Bagnaia, memimpin klasemen MotoGP 2021. Hal itu pula yang membuat banyak pihak memprediksi bahwa pembalap Tim Ducati bakal menjuarai MotoGP musim ini.