DOHA – Pembalap Tim Ducati Lenovo, Jack Miller, mengaku sangat kecewa dengan hasil balapan MotoGP Qatar 2021 yang berakhir pada Senin (29/3/2021) dini hari WIB. Sebab pada balapan tersebut, Miller yang sangat diunggulkan justru hanya bisa finis di urutan kesembilan.
Hasil itu tentu sangat buruk mengingat Miller dapat mengawali balapan dari posisi kelima atau di baris kedua. Jadi, tak heran jika pada akhirnya rider asal Australia itu kurang puas dengan pencapaiannya di MotoGP Qatar 2021.
Meski begitu, Miller tetap mencoba untuk berpikiran positif. Menurutnya finis di urutan kesembilan masih lebih baik ketimbang mengalami kecelakaan dan tak menyelesaikan balapan.
Baca Juga: Tak Puas Finis di Urutan Ketiga, Murid Rossi Ini Targetkan Kemenangan di GP Doha

Sebab bagi Miller, awal balapan sangat penting untuk meraih poin. Karena hal itu bisa menjadi sebuah langkah yang baik dalam posisinya di klasemen pembalap MotoGP 2021.
Jadi, Miller merasa sangat bersyukur karena tetap bisa membawa pulang tujuh poin dari balapan pembuka MotoGP 2021. Meski kecewa, Miller tetap mencoba mencari hal positif dari hasil balapan tersebut.
“Finis di posisi kesembilan jelas bukan hasil yang kami harapkan sebelumnya. Namun, itu tetaplah poin yang amat penting untuk klasemen MotoGP 2021,” kata Miller, seperti yang dilansir dari laman resmi Ducat, Senin (29/3/2021).
Hasil buruk yang dirasakan Miller itu berbanding terbalik dengan apa yang diterima rekan setimnya di Ducati, yakni Francesco Bagnaia. Sebab Bagnaia justru mampu finis di posisi podium.
Bagnaia tepatnya dapat finis di urutan ketiga setelah bersaing ketat dengan rider Suzuki Cestar, Joan Mir dan Johann Zarco (Pramac Ducati).Meski finis di podium, Bagnaia nyatanya juga tak merasa puas dengan hasil tersebut.

Hal itu karena Bagnaia yang mengawali balapan dari pole position justru tak bisa memaksimalkan peluangnya tersebut.
Jadi, kini Bagnaia menargetkan kemenangan di balapan Sirkuit Losail jilid kedua yang digelar pekan depan.
(Rachmat Fahzry)