SEBANYAK 10 laga telah digelar pada hari ini, Senin (15/2/2021), dalam lanjutan NBA 2020-2021. Sejumlah tim pun harus menelan pil pahit, termasuk yang dialami Los Angeles (LA) Lakers.
Lawatan LeBron James dan kawan-kawan ke markas Denver Nuggets, Ball Arena, pada hari ini harus berakhir memilukan. Lakers kalah dengan terpaut skor cukup telak, yakni 105-122.

Lakers memang harus menghadapi duel yang sangat sengit dan begitu ketat dari para pemain Denver Nuggets. Sengitnya persaingan membuat kedudukan pun harus imbang di kuarter pertama dengan skor 33-33.
BACA JUGA: Menolak Perbudakan Jadi Faktor Utama Legenda NBA Ini Memeluk Islam
Di kuarter kedua, Nuggets berhasil menunjukkan penampilan jauh lebih kuat lagi. Mereka merebut 40 poin tambahan sehingga membuat Lakers tertinggal dengan skor 61-73.
BACA JUGA: Pelaksanaan Belum Jelas, Voting NBA All Star 2021 Tetap Dibuka
Lakers yang sudah tertinggal berusaha keras bangkit di kuarter berikutnya. Tetapi, usaha armada Frank Vogel tak berbuah manis. Mereka justru semakin tertinggal. Laga pun akhirnya berakhir memilukan untuk juara NBA 2019-2020 itu.