DUBAI – Conor McGregor dijadwalkan untuk bertarung melawan Dustin Poirier di UFC 257 pada Sabtu 23 Januari 2021. Jelang pertarungan tersebut, McGregor meramalkan bahwa ia akan meraih kemenangan atas Poirier hanya dalam kurun waktu 60 detik.
Banyak pihak menganggap apa yang diucapkan oleh McGregor tersebut hanya omong kosong belaka. Akan tetapi, ketika ditanya lagi kepada McGregor soal pernyataannya tersebut, The Notorious merasa sangat yakin bahwa itu akan terwujud.
Selain terkenal karena kemampuan bertarung dan trash-talk-nya, McGregor juga cukup populer dengan kemampuan meramalnya. Ia kerap mengeluarkan ramalan tentang jalannya pertarungan hingga hasil yang bakal diperolehnya.
Baca juga: Jelang Lawan Poirier, McGregor Masih Saja Sindir Khabib
Meski tidak selalu tepat, namun ada beberapa yang benar-benar terwujud. Salah satunya terjadi pada 2015 ketika McGregor akan berhadapan dengan petarung hebat, Jose Aldo. Saat itu McGregor meramalkan bahwa ia akan bisa menumbangkan Aldo.
Padahal, ketika itu Aldo menyandang status tidak terkalahkan selama satu dekade. Akan tetapi, yang terjadi di atas oktagon malah McGregor membuat Aldo KO hanya dalam kurun waktu 13 detik.
McGregor pun menjuluki dirinya sendiri sebagai Mystic Mac perihal ramalan yang ia keluarkan. Pertama kali ia mempopulerkan julukan Mystic Mac tersebut pada 2014 setelah ramalannya terhadap Dustin Poirier menjadi kenyataan.